Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2012

Tazkiyyah 14: Amalan yang Dapat Melebur Dosa

Gambar
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ Amalan yang Dapat Melebur Dosa Oleh: DR. Moh Abdul Kholiq Hasan el-Qudsy Kaum Muslimin yang Berbahagia, Sebagaimana kita ketahui bahwa di antara rahmat Allah bagi hamba-Nya adalah Allah berkenan menerima kembali hamba-Nya yang mau bertaubat. Taubat dari dosa hukumnya adalah wajib. Baik dari dosa kecil maupun besar. Namun para ulama menjelaskan bahwa dosa-dosa besar tidak bisa dilebur secara otomatis kecuali dengan menyatakan taubat nasuha. Adapun dosa-dosa kecil yang tidak disengaja dilanggengkan, terdapat amalan-amalan yang bisa meleburnya, selain dengan taubat. Semua itu merupakan rahmat Allah swt yang begitu besar kepada hamba-Nya. Maha benar Allah dalam kalam-Nya, "... dan rahmat-Ku meliputi segala sesuatu. Maka akan Aku tetapkan rahmat-Ku untuk orang-orang yang bertaqwa, yang menunaikan zakat dan orang-orang yang beriman kepada ayat-ayat Kami". (QS. Al-`Araf:156) Hadirin yang berbahagia, Berikut ini beberapa ama

Tazkiyyah 13: Lima Kunci Sukses Bertaubat

Gambar
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ Lima Kunci Sukses Bertaubat Oleh: DR. Moh Abdul Kholiq Hasan el-Qudsy Jama`ah yang dimuliakan Allah, Di antara kita mungkin merasa kesulitan untuk menyakinkan diri kita telah bertaubat. Hal itu karena kita merasa telah bertaubat, namun kenyataannya kita masih mengulang lagi perbuatan dosa tersebut. Lalu bagaimana agar kita sukses dalam bertaubat? Berikut ini ada lima hal yang insya Allah menjadikan taubat kita sebagai taubat nasuha. 1- Memohon Pertolongan Allah; Semua kita menyakini bahwa kejadian apapun yang terjadi di dunia ini tidak bisa lepas dari tangan kekuasaan Allah, termasuk perbuatan ibadah kita. Seorang mukmin sudah seharusnya meminta pertolongan dari Allah dalam segala hal, temasuk dalam masalalah taubat. Oleh karena itu, Allah Swt mewajibkan kepada kita semua untuk melakukan sholat lima waktu, yang di dalamnya kita semua membaca sutar Al-Fatihah. Salah satu ayat surat Al-Fatihah yang kita baca adalah " Hany

Tazkiyyah 12: Cerdas Menurut Rasulullah Saw

Gambar
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ Cerdas Menurut Rasulullah Saw Oleh: DR. Moh Abdul Kholiq Hasan el-Qudsy Pembaca yang dirahmati Allah, Ketika orang menyadari adanya kehidupan selain kehidupan dunia ini, ia tentu akan menyiapkan sebaik mungkin untuk bekal kehidupan kelak. Orang yang cerdas bukanlah orang yang memperoleh pangkat doktor atau profesor. Atau orang yang telah mempu menciptakan suatu teori supersulit atau insinyur yang mempu menciptakan mega proyek yang tak tertandingi. Tapi, orang sukses adalah mereka yang mampu menghitung-hitung amalnya untuk persiapan kehidupan setelah mati. Sebagaimana yang diriwayatkan oleh Ibnu Umar: “Kami bersepuluh datang kepada Nabi SAW, ketika seorang Anshar berdiri dan bertanya: ‘Wahai Nabi Allah, siapakah manusia yang paling cerdas dan paling mulia?’ Maka Rasulullah menjawab: ‘Mereka yang paling banyak mengingat mati dan paling banyak mempersiapkan kematian. Merekalah orang yang paling cerdas. Mereka akan pergi dengan m

Tazkiyyah 11: Agar Selamat dari Kemaksiatan

Gambar
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ Agar Selamat dari Kemaksiatan Oleh: DR. Moh Abdul Kholiq Hasan el-Qudsy Kaum Muslimin yang Berbahagia, Perlu diketahui bahwa sebuah kejahatan atau kemaksiatan itu bisa terjadi bukan saja karena godaan dan rayuan setan. Banyak faktor yang menyebabkan manusia tergelincir ke dalam kemaksiatan. Ibnu Al-Qayyim menjelaskan, “Dosa itu luka dan bisa jadi menyebabkan kematian.” Dan   menurutnya induk kemaksiatan ada tiga: Pertama :   keterikatan hati dengan selain Allah, yang tidak lain adalah syirik. Kedua:   menuruti dorongan emosi, yaitu kedzoliman. Ketiga: menuruti kekuatan syahwat yang tidak lain adalah berzina. Ketiga hal itu disebutkan Allah Ta’ala secara bersamaan di ayat berikut, ‘Dan orang-orang yang tidak menyembah tuhan lain beserta Allah dan tidak membunuh jiwa yang diharamkan Allah kecuali dengan alasan yang benar, dan tidak berzina. ’ (Al-Furqan: 65).” Jama`ah yang dirahmati Allah, Diantaranya faktor yang se